Surabaya, Panjinusantara.com – Menyambut Hari Jadi ke-107 Tahun, Kebun Binatang Surabaya (KBS) menggelar kegiatan Melukis Topi Bucket dan Fashion Show yang dilaksanakan dihalaman Kebun Binatang Surabaya, Minggu (13/08/2023).
Kegiatan melukis digelar sejak pukul 09.00 Wib hingga pukul 11.00 Wib, yang dipimpin secara langsung oleh Direktur Kebun Binatang dan Tim Panitia. Hal ini menunjukkan bagian Pendidikan yang secara tidak langsung berguna untuk mengenal berbagai macam satwa.
Selain dari kegiatan tersebut, pihaknya juga berbagi sejumlah konsumsi makan ringan dan sertifikat, yang akan diberikan kepada para peserta yang mengikuti giat tersebut.
Chairul Anwar, selaku Direktur Kebun Binatang Surabaya menyampaikan, kegiatan Melukis Bucket ini digelar Dalam rangka menyambut Hari Jadi Kebun Binatang Ke-107, dengan tema “Terus Melaju KBS Maju Selalu di Hatimu”.
“Semoga melalui kegiatan Melukis Bucket ini dapat meningkatkan imajinasi dan ketrampilan,” ungkapnya.
Selanjutnya, para peserta yang sudah selesai melukis agar mempersiapkan diri pengumpulan hasil karya sekaligus Fashion show. Kemudian acara kegiatan dilanjut Edukasi GSMP, dan Kuis, sekaligus mengenal berbagai macam Satwa.
Kegiatan tersebut diikuti kurang lebih 107 Anak Difabel, peserta yang ikut yaitu usia 6 – 12 tahun. Kegiatan di pagi hari ini dihibur dengan menyanyikan lagu “Jangan Menyerah”, yang dinyanyikan secara kompak dan semarak.(Rahman)