Panjinusantara, Jakarta – Kepala Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) Bali, Pramella Y. Pasaribu, didampingi Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM, Alexander Palti, bertemu dengan Direktur Pelayanan Komunikasi HAM Direktorat Jenderal Hak Asasi Manusia, Faisol Ali, pada Kamis (27/06).
Audiensi ini bertujuan untuk membahas berbagai hal terkait dengan peningkatan pelayanan dan perlindungan HAM di Bali.
Audiensi ini merupakan wujud komitmen Kanwil Kemenkumham Bali, dalam memberikan pelayanan HAM yang terbaik kepada masyarakat di Bali.
Dalam audiensi tersebut, Kakanwil Kemenkumham Bali, menyampaikan beberapa hal diantaranya, upaya-upaya yang telah dilakukan Kanwil Kemenkumham Bali, dalam meningkatkan pelayanan HAM dan Rencana-rencana Kanwil Kemenkumham Bali untuk meningkatkan perlindungan HAM di Bali.
“Kami siap melayani masyarakat yang membutuhkan informasi dan konsultasi terkait Hak Asasi Manusia, dan kami juga berkomitmen untuk mempermudah akses masyarakat terhadap pelayanan HAM serta selalu berkoordinasi dengan instansi terkait untuk menegakkan Hak Asasi Manusia”, ujar Kakanwil.
Direktur Pelayanan Komunikasi HAM, Faisol Ali, mengapresiasi upaya Kanwil Kemenkumham Bali, dalam meningkatkan pelayanan dan perlindungan HAM.
Ia yakin bahwa Kanwil Kemenkumham Bali dapat memberikan pelayanan HAM yang terbaik kepada masyarakat di Bali.
“Saya meyakini Kanwil Kemenkumham Bali, bisa memberikan pelayanan HAM yang terbaik, mudah diakses, dan terjangkau oleh semua lapisan masyarakat”, pungkas Faisol Ali.
Audiensi ini diharapkan dapat menghasilkan langkah-langkah konkret untuk meningkatkan pelayanan dan perlindungan HAM di Bali.
Kanwil Kemenkumham Bali, berkomitmen untuk terus berupaya meningkatkan pelayanan dan perlindungan HAM di Bali sehingga masyarakat di Bali dapat merasakan manfaatnya.**@Ana
Ikuti Berita Online Terupdate: https://panjinusantara.com