Surabaya panjinusantara.com – Warga Jln Demak Surabaya sedang mengeluhkan Pelaksanaan Proyek Saluran Gorong-gorong oleh Pemkot dengan pelaksana CV. Buminata Konstruksi yang tidak peduli menempatkan Deretan Beton Box Culvert sengaja ditempatkan depan tempat usaha hingga Tutup Akses Perekonomian Pedagang Tempat berbagai Usaha warga disepanjang jalan demak sisi selatan jalan demak timur surabaya, juga berakibat membahayakan pejalan kaki, akibat penempatan Box Culvert berukuran 200x200Cm itu berderet di sepanjang jalan raya demak, dibiarkan begitu saja, sehingga berdampak buruknya akses perdagangan dan sulitnya keluar masuk rumah warga, Sabtu (19/11/2022).
Box Culvert yang ditaruh disepanjang jalan, itu menurut warga yang terdampak dan sangat mengganggu usaha mereka, para pejalan kaki, juga jalurnya arus lalulintas.
H. Kosim mengatakan, “Memang sampai saat ini masih belum ada laka lantas, namun kecewanya warga disepanjang jalan tersebut dibuat lahan penempatan box culvert tanpa ada pemberitahuan kapan mau dipasang,” ujar H. Kosim yang di iyakan oleh warga setempat saat diwawancarai wartawan media ini.
Awak media mendatangi warga yang sedang berkumpul keluhkan pekerjaan gorong-gorong yang tak kunjung selesai, warga juga mengeluhkan adanya box culvert yang berderet di sepanjang jalan Demak Raya sisi Selatan, sehingga mengganggu usahanya warga sekitar 18/11.
Warga yang lain berkomentar kepada awak media www.panjinasional.net jika box culvert ini bukan disini letak nya, “Box culvert ini bukan disini, letaknya bagian selatan kenapa ditaruk disini dan ini sanggat menggangu usaha saya dan pejalan kaki,” ucapnya sambil menunjukkan rasa kesalnya.
Warga berharap, pihak pelaksana memindahkan Box Culvert ke tempat dimana akan dipasang saluran, “Tolong secepatnya memindah beton box culvert ketempat yang mau dikerjakan, karena box culvert tersebut sangat mengganggu usaha warga dan mengganggu aktifitas pejalan kaki”. @Rahman/Tim