Panjinusantara.com, Surabaya – Warga masyarakat Kecamatan Tegalsari difasilitasi vaksinasi dosis 1, 2 dan 3 . Selanjutnya untuk menarik minat masyarakat Polsek Tegalsari Polrestabes Surabaya memberikan doorprize berupa minyak goreng dan beras tanpa di undi, serta mendapatkan sarapan pagi kepada warga yang mengikuti program vaksinasi booster tersebut.
“Dengan harapan agar masyarakat yang ikut vaksinasi ini semakin banyak, dan secepatnya membentuk Herd Immunity untuk mencegah dan antisipasi terpapar virus Covid 19”,
Lanjut, “kemudian dari Polsek Tegalsari juga menyiapkan 4 unit mobil untuk antar jemput warga mengingat cuaca hujan”, ucap Kapolsek Tegalsari, Kompol A.R Dwi Nugroho, SH, SIK
Dalam waktu dua jam lebih sudah 487 dosis vaksin telah disuntikan ke warga Kecamatan Tegalsari, termasuk 15 tahanan juga tervaksin. Selain itu dalam pelaksanaan vaksin polsek tegalsari memberikan jalur VIP tanpa antrian untuk Manula, difabel, dan ibu membawa bayi.
Petugas yang melaksanakan kegiatan vaksin secara keseluruhan menggunakan pita merah putih untuk menunjukkan bahwa kegiatan tersebut wujud dedikasi polri dalam rangka menuju Indonesia sehat bebas covid19.
Vaksinasi itu juga digelar serentak di polsek-polsek jajaran Polrestabes Surabaya secara bergilir, “kegiatan ini juga menjadi bagian peringatan Hari Ulang Tahun ke-76 Bhayangkara yang jatuh pada 1 Juli 2022”, Pungkas Kapolsek Tegalsari.@punk