Tabanan, Panjinusantara.com – Jajaran Aparatur Sipil Negara (ASN) Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Tabanan, berkumpul di Halaman Lapas Tabanan untuk mengikuti kegiatan apel pagi. Kegiatan apel ini dipimpin oleh Kepala Lapas (Kalapas) Tabanan, Muhamad Kameily, Senin (12/02).
Muhamad Kameily, mengawali amanatnya mengucapkan terimakasih kepada jajaran petugas Lapas Tabanan, yang sudah melaksanakan salah satu kewajiban yaitu dengan mengikuti kegiatan apel pagi.
“Apel pagi, merupakan bentuk kesiapan kita, kesungguhan, dan kebersamaan kita, untuk bersama-sama melaksanakan tugas di tahun 2024,” tegasnya.
Selanjutnya Kalapas juga mengingatkan, bahwa pada hari Rabu tanggal 14 Pebruari, kita akan melaksanakan pesta demokrasi Pemilihan Umum (Pemilu), dimana kita akan memilih siapa yang akan menjadi pemimpin di Negara Kesatuan Republik Indonesia.
“Tentunya dalam pelaksanaan pemilu, kita sebagai Aparatur Sipil Negara harus tetap netral artinya kita tidak memiliki keberpihakan kepada pasangan calon tertentu. Yang terpenting adalah menggunakan hak suara kita sesuai dengan hati dan nurani,” ajak Kameily.
Menjelang Pemilu, Kameily, juga menegaskan kepada petugas untuk ikut terlibat dalam pengamanan kegiatan Pemilu, agar tidak terjadi sesuatu yang dapat menyebabkan gangguan keamanan dan ketertiban selama kegiatan tersebut berlangsung.
“Petugas pada saat pelaksanaan Pemilu, saya minta untuk ditingkatkan keamanannya dan ditambah personilnya dibawah koordinasi Kepala Urusan Kepegawaian dan Keuangan serta berkoordinasi dengan pengaman Pemilu yaitu TNI dan Polri, untuk menjaga stabilitas di lingkungan Lapas Tabanan tetap aman dan tertib,” tegasnya.
Sebelum mengakhiri amanatnya, Kalapas juga mengingatkan sesuai dengan janji kinerja diawal tahun dan pencanangan Zona Integritas juga telah dicanangkan beberapa saat yang lalu untuk dapat dicapai dan diraih.
“Tujuan organisasi dapat tercapai, jika terdapat dukungan dan bekerja bersama-sama dengan tim yang solid. Untuk mempunyai tim yang kompak dan solid tentunya dibutuhkan gotong royong, bekerjsama, saling tolong menolong, saling menghargai, saling menyayangi yang harus selalu kita tanamkan untuk mewujudkan tujuan organisasi,” tutup Kameily.**@Ana
Ikuti Berita Online Terupdate: https://panjinusantara.com